KONSENTRASI HAMBAT DAN BUNUH MINIMUM EKSTRAK BUAH JAMBLANG (Syzygium cumini) TERHADAP PERTUMBUHAN Candida albicans

Dublin Core

Title

KONSENTRASI HAMBAT DAN BUNUH MINIMUM EKSTRAK BUAH JAMBLANG (Syzygium cumini) TERHADAP PERTUMBUHAN Candida albicans

Subject

FUNGUS
DENTAL DISEASES

Description

ABSTRAKNama: Zulfa RusiwanProgram Studi: Kedokteran Gigi Judul: Konsentrasi Hambat dan Bunuh Minimum Ekstrak Buah Jamblang (Syzygium cumini) terhadap Pertumbuhan Candida albicans.Kandidiasis oral merupakan suatu infeksi jamur di rongga mulut yang paling sering disebabkan oleh Candida albicans (C. albicans). Ada beberapa obat antijamur yang dapat digunakan untuk perawatan kandidiasis oral, namun harganya tergolong mahal dan berisiko terjadinya efek samping seperti mual, nyeri, dan terjadinya resistensi obat antijamur. Alternatif lain yang sering digunakan oleh masyarakat untuk mengobati penyakit akibat infeksi mikroorgamisme adalah obat-obat yang berasal dari tanaman herbal. Salah satu tanaman herbal yang memiliki kasiat antijamur adalah buah jamblang (Syzygium cumini). Penelitian ini menggunakan metode Standart Plate Count (SPC) untuk melihat KHM dan KBM ekstrak buah jamblang terhadap pertumbuhan candida albicans. Buah jamblang diekstraksi dengan metode sokletasi dan dibuat pengenceran bervariasi yaitu 25, 50, 75, dan 100%. Candida albicans yang telah dikultur pada media SDA dipaparkan dengan ekstrak dan diinkubasi pada suhu 370C selama 48 jam. Hasil penelitian menggunakan uji analisis Anova One-Way menunjukkan bahwa ekstrak Syzygium cumini berpengaruh terhadap pertumbuhan C. albicans. Konsentrasi terkecil terjadinya penurunan pertumbuhan koloni C.albicans adalah ekstrak Syzygium cumini pada konsentrasi 25%, sehingga dapat disimpulkan bahwa nilai KHM terdapat pada konsentrasi 25% dan KBM pada konsentrasi 100%. Kata kunci : Konsentrasi Hambat Minimum (KHM), Konsentrasi Bunuh Minimum (KBM), Ekstrak Syzygium cumini, Candida albicans
Banda Aceh

Creator

Zulfa Rusiwan

Publisher

Fakultas Kedokteran

Date

2013

Format

SKR

Language

id

Identifier

http://etd.unsyiah.ac.id//index.php?p=show_detail&id=3319